Sabtu, 25 April 2015

Kolaborasi Mycobacterium Tuberculosis Dengan Virus HIV

Edit Posted by with 36 comments

“Kolaborasi Mycobacterium Tuberculosis Dengan Virus HIV”
Siti Maziyatul Muslimah

Mycobacterium Tuberculosis merupakan bakteri penyebab penyakit menular yang cukup berbahaya yaitu Tuberkulosis (TB). Mycobacterium tuberculosis ditemukan oleh Robert Koch pada tahun 1882 melalui penelitian ilmiahnya dalam dunia mikrobiologi kedokteran dengan mengamati sapi yang mati. Bakteri ini menjadi masalah sejak 4000 tahun SM dan pada zaman Hipocrates dianggap sebagai penyakit yang diturunkan.
Spesies ini adalah patogen manusia yang intrasel fakultatif dan menyebabkan tubercolosis. Penyakit ini sebagian besar tinggal di lingkungan urban padat sehingga menjadi masalah utama diantara kaum miskin karena meningkatnya kemungkinan penyebaran melalui pernapasan dan adanya pasien-pasien yang tidak diobati. Mycobacterium tuberculosis tidak dapat diklasifikasikan sebagai bakteri gram positif atau bakteri gram negatif, karena apabila diwarnai sekali dengan zat warna basa, warna tersebut tidak dapat dihilangkan dengan alkohol, meskipun dibubuhi iodium. Oleh sebab itu bakteri ini termasuk dalam bakteri tahan asam. 
Bakteri Mycobacterium Tuberculosis berbentuk seperti batang atau Bacillus, mempunyai sifat khusus yaitu tahan terhadap asam pada pewarnaan Ziehl Neelsen. Zat warna tahan asam ini terikat kuat hanya pada bakteri yang memiliki kandungan lilin pada dinding selnya seperti bakteri Mycobacterium Tuberculosis. Dalam jaringan tubuh, bakteri ini dapat dormant, tidur lama beberapa tahun. Bakteri ini bersifat aerob yaitu organisme yang melakukan metabolisme dengan bantuan oksigen. Sifat pertumbuhan lambat (waktu generasi  2 sampai 6 minggu), sedangkan koloninya muncul pada pembiakan 2 minggu sampai 6 minggu. Dan tumbuh subur pada biakan (eugonik), adapun perbenihannya dapat diperkaya dengan penambahan telur, gliserol, kentang, daging, ataupun asparagin.
Bakteri ini dapat bertahan dalam suhu yang sangat rendah yaitu antara 20C sampai minus 700C, namun sangat peka terhadap panas sinar matahari dan ultra violet. Dalam dahak pada suhu 300-370C kuman cepat mati dalam waktu seminggu, sedangkan apabila terpapar sinar ultraviolet secara langsung sebagian besar bakteri akan mati dalam waktu beberapa menit. (Tuberculosis, from basic science to patien care, 2007)
Tak hanya di hewan saja sebagaimana yang ditemukan oleh Robert Koch, bakteri ini juga di temukan dalam tubuh manusia. Sebagai sumber energinya, bakteri ini mengambil nutrisi dari darah inangnya dan ikut mengalir pada aliran darah inangnya. Dengan demikian, bakteri ini bisa menyerang organ tubuh mana saja yang di aliri aliran darah. Memang kebanyakan kasus bakteri ini menyerang 90 % nya adalah paru-paru. Namun tidak menutup kemungkinan bakteri ini juga dapat menyerang organ tubuh lainnya seperti kelenjar limfa, jantung, tulang (diderita oleh mantan presiden  RI, Drs. B. J. Habibie), bahkan yang saat ini sedang marak dibicarakan yaitu infeksi selaput otak (Meningitis) yang penyebab terbesarnya adalah bakteri Mycobacterium Tuberculosis.

Saat Mycobacterium tuberculosis berhasil menginfeksi paru-paru, maka dengan segera akan tumbuh koloni bakteri yang berbentuk globular (bulat). Biasanya melalui serangkaian reaksi imunologis bakteri TBC ini akan berusaha dihambat melalui pembentukan dinding di sekeliling bakteri itu oleh sel-sel paru. Mekanisme pembentukan dinding itu membuat jaringan di sekitarnya menjadi  jaringan parut dan bakteri TBC akan menjadi dormant (istirahat). Bentuk-bentuk dormant inilah yang sebenarnya terlihatsebagai tuberkel pada pemeriksaan foto rontgen.

Pada sebagian orang dengan sistem imun yang baik, bentuk ini akan tetap dormant sepanjang hidupnya. Sedangkan pada orang dengan sistem kekebalan tubuh yang kurang, bakteri ini akan mengalami perkembang biakan sehingga tuberkel bertambah banyak. Tuberkel yang banyak ini membentuk sebuah ruang di dalam paru-paru. Ruang inilah yang menjadi sumber  produksi sputum (dahak). (Fiera Riandini, 2013).


Tuberkulosis (TB) merupakan penyakit infeksi menular yang disebabkan karena adanya bakteri Mycobacterium Tuberculosis, yang ditularkan dari dahak yang sudah positif mengandung bakteri Mycobacterium Tuberculosis. Daya tahan tubuh yang rendah, merupakan jalur cepat bakteri ini menyerang tubuh. Gejalanya pada orang dewasa adalah batuk yang terus-menerus dan berdahak selama 2 minggu atau lebih dan jika tidak tertangani maka selama lima tahun, sebagian besar (50%) pengidapnya akan meninggal.

Resiko penularannya cukup tinggi dan bervariasi di Indonesia. Daya penularan dari seorang pasien, ditentukan oleh banyaknya bakteri yang dikeluarkan dari parunya. Kemungkinan seseorang terinfeksi Tuberkulosis ditentukan oleh konsentrasi droplet (percikan) dalam udara dan lamanya menghirup udara tersebut. Jika seseorang yang dahaknya dinyatakan positif mengandung bakteri ini lalu ia batuk, maka orang tersebut dapat menularkan penyakit Tuberkulosis ke 10 hingga 20 orang disekitarnya.

Immunitas tubuh merupakan benteng pertahanan tubuh yang bisa di andalkan untuk menangkal berbagai macam penyakit yang disebabkan oleh bakteri maupun virus. Faktor yang mempengaruhi kemungkinan seseorang terinfeksi Tuberkulosis adalah daya tahan tubuh yang rendah, diantaranya infeksi HIV-AIDS, dan malnutrisi (gizi buruk).

Seseorang yang tertular HIV tidak akan langsung merasakan kekebalan tubuhnya melemah, dia dapat hidup bersama HIV selama bertahun-tahun tanpa merasakan gangguan kesehatan yang berat. Gejala awal yang dirasakan oleh penderita apabila terinfeksi HIV sama dengan penyakit infeksi akibat virus seperti demam, flu, sakit kepala dan lain-lain. Setelah dua minggu gejala tersebut akan hilang karena virus HIV sedang memasuki fase inkubasi. Beberapa tahun hingga sekitar sepuluh tahun kemudian penderita baru akan merasakan tanda dan gejala sebagai penderita AIDS. (Budi, 2013)
Virus HIV merupakan faktor risiko utama bagi yang terinfeksi Tuberkulosis, infeksi yang disebabkan virus ini mengakibatkan kerusakan luas sistem daya tahan tubuh seluler. Jika virus HIV berkolaborasi dengan bakteri penyebab Tuberkulosis, maka pasien akan menjadi sakit parah dan berakibat pada kematian. Seperti yang dibahas sebelumnya HIV adalah virus yang dapat menurunkan daya tahan tubuh. Seseorang dapat hidup dengan HIV didalam tubuhnya selama bertahun-tahun tanpa merasa sakit atau mengalami gangguan kesehatan yang berat karena virus HIV sedang mengalami masa inkubasi. Namun lamanya masa sehat ini akan diperpendek apabila penderita terserang TB.
Begitu pula sebaliknya, seseorang yang terinfeksi bakteri TB tidak langsung terkena penyakit TB karena bakteri TB dalam tubuh mengalami dormansi atau tidak aktif (TB laten) ditambah dengan kondisi kesehatan yang terjaga dan daya tahan tubuhnya kuat mampu menekan bakteri ini sehingga tidak akan menderita TB. Namun apabila seseorang yang mengandung TB laten terkena HIV maka bakteri TB tadi akan aktif dan menyerang penderita. Itulah sebabnya mengapa TB dan HIV saling berkaitan, TB dapat menyerang seseorang yang terjangkit HIV dan TB dapat aktif dalam tubuh seseorang apabila dia terkena HIV. Pasien yang terdapat TB dengan HIV dalam tubuhnya dan ODHA dengan TB disebut dengan pasien ko-infeksi TB-HIV. (Yayasan Spiritia, 2006)
1/3 ODHA terinfeksi Tuberkulosis. Tuberkulosis merupakan IO terbanyak dan penyebab kematian utama pada ODHA, 40 % kematian ODHA terkait dengan Tuberkulosis. Tanpa pengobatan, setelah lima tahun, 50% pasien Tuberkulosis akan meninggal, 30% akan sembuh dengan daya tahan tubuh yang tinggi dan 20% lainnya berlanjut mengeluarkan bakteri  dan tetap menjadi sumber penularan sebelum meninggal. (Tuberculosis, A Manual For Madical Student by Nadya ait-khaled and Donalda. Enarson, WHO, 2003).
Semua pasien dengan Tuberkulosis dan HIV seharusnya dievaluasi untuk menentukan perlu/tidaknya pengobatan antiretroviral selama pengobatan Tuberkulosis. Perencanaan yang tepat untuk mengakses obat antiretroviral, seharusnya dibuat untuk pasien yang memenuhi indikasi. Mengingat kompleksnya penggunaan serentak Obat Anti Tuberkulosis (obat Anti Bakteri Tuberkulosis) dan Anti Retro Viral (obat pertahanan immun), konsultasi dengan dokter ahli di bidang ini sangat direkomendasikan sebelum mulai pengobatan serentak untuk infeksi HIV dan TB, tanpa memperhatikan mana yang muncul lebih dahulu . Bagaimanapun juga, pelaksanaan pengobatan TB tidak boleh ditunda.
Tantangan utama dalam pengendalian TB dan HIV adalah mencegah meluasnya penularan kedua penyakit tersebut dan mencegah terjadinya interaksi diantara kedua penyakit tersebut. Eratnya kaitan antara TB dengan HIV membutuhkan kolaborasi penanganan antara keduanya secara tepat dan tegas. Hal tersebut adalah tantangan utama yang harus dihadapi dalam penanganan TB dan HIV dari awal hingga akhir, artinya mulai dari proses penanganan untuk pencegahan dini hingga proses monitoring dan evaluasi. Tepat dalam arti sesuai dengan sasaran dan tujuan penanganan dan tegas dalam arti berdasarkan peraturan sehingga penanganan berada dalam koridor yang ditetapkan.


Reference :

Pratiwi, Sylvia T. 2008. Mikrobiologi Farmasi. Jakarta: Erlangga Medical Series

Pusat Data dan Informasi Kemeterian kesehatan Republik Indonesia. 2013. Profil Kesehatan Indonesia 2012. Jakarta: Kementerian Kesehatan RI. 507hal.

Yayasan Spiritia. 2006. Seri Buku Kecil HIV dan TB. Jakarta: Yayasan Spiritia, 36hal
https://evrinasp.wordpress.com/2014/06/01/menghadapi-kolaborasi-tb-hiv/
Ocw.usu.ac.id/course/download/1110000101-basic-biology-of-cell-2/bbc215_slide_morfologi_struktur_fisiologi_dan_metabolisme_bakteri.pdf

36 komentar:

  1. bagaimana bisa Micobacterium TB menyeang selaput otak manusia??

    BalasHapus
    Balasan
    1. dikemukakan oleh Rich tahun 1951. Terjadinyavmeningitis tuberkulosis diawali oleh pembentukan tuberkel di otak, selaput otak atau medula spinalis, akibat penyebaran kuman secara hematogen selama masa inkubasi infeksi primer atau selama perjalanan tuberkulosis kronik walaupun jarang (Darto Saharso, 1999).
      Bila penyebaran hematogen terjadi dalam
      jumlah besar, maka akan langsung menyebabkan penyakit tuberkulosis primer
      seperti TB milier dan meningitis tuberkulosis.
      Meningitis tuberkulosis juga dapat merupakan reaktivasi dari fokus tuberkulosis (TB pasca primer). Salah satu pencetus proses reaktivasi tersebut adalah trauma kepala (Nastiti N. Rahajoe, dkk. 2007).

      Hapus
  2. Berdasarkan paparan pada artikel diatas, Perlu pengendalia untuk mencegah meluasnya penularan TB dan HIV. Bagaimana proses pengendalian TB dan HIV dalam mencegah terjadinya interaksi diantara kedua penyakit tersebut? Terima kasih

    BalasHapus
    Balasan
    1. Untuk mengendalikan penularan kuman TB dapat dilakukan upaya pendeteksian dini terhadap pasien dengan suspect TB. Langkah pencegahan dini selain memudahkan pengobatan juga menekan kuman TB menjadi resisten yang tentunya berbahaya jika bersekutu dengan HIV. Sedangkan untuk mencegah penyebaran HIV juga dapat melalui pendeteksian dini dan penemuan penderita melalui skrining HIV dan AIDS. Skrining dapat dilakukan terhadap hasil donor darah, pemantauan pada kelompok berisiko seperti penderita penyakit menular seksual (PMS), pengguna narkoba melalui jarum suntik dan pada kelompok berisiko rendah seperti ibu rumah tangga.

      Apabila kuman penyakit bisa berkolaborasi maka kita juga dapat berkolaborasi untuk mengendalikannya dengan menjaga lingkungan tetap bersih, menyadari gejala yang dirasakan melalui pendeteksian dini, menjaga perilaku dengan mematuhi norma-norma yang ada serta peduli antara satu dengan yang lainnya untuk saling mengingatkan dan menguatkan bahwa TB-HIV bisa kita hadapi

      sumber :
      https://evrinasp.wordpress.com/2014/06/01/menghadapi-kolaborasi-tb-hiv/

      Hapus
  3. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  4. Berdasarkan sumber yang saya baca, penyakit meningitis ada 2 macam :

    1. Meningitis bakterialis, disebabkan bakteri seperti Neisseria meningitidis atau Streptococcus pneumoniae dan menyebar melalui kontak jarak dekat

    2. Meningitis virus, disebabkan virus yang bisa menyebar melalui batuk, bersin dan lingkungan yang tidak higienis

    akan tetapi dalam artikel ini meningitis disebabkan oleh Mycobacterium Tuberculosis, mohon klarifikasi sumber yang anda gunakan, pendapat saya berdasrkan pada :

    http://www.alodokter.com/meningitis

    BalasHapus
    Balasan
    1. sebelumnya, terima kasih untuk pertanyaannya......

      Bakteri yang Dapat Mengakibatkan Serangan Meningitis
      1. Streptococcus Pneumoniae (pneumococcus)
      Bakteri Streptococcus Pneumoniae (pneumococcus) adalah salah satu bakteri penyebab meningitis terbanyak yang menyerang bayi dan anak-anak. Jenis bakteri ini juga dapat menyebabkan infeksi paru (pneumonia), telinga dan bagian rongga hidung (sinusitis).

      2. Neisseria Meningitidis (meningococcus)
      Menurut sumber yang didapat bakteri jenis ini disebutkan sebagai bakteri penyebab terbanyak kedua setelah bakteri Streptococcus pneumoniae yang menjadi sumber bakteri penyebab meningitis. Meningitis yang disebabkan oleh bakteri ini terjadi akibat adanya infeksi yang menyerang saluran pernafasan dibagian atas yang selanjutya bakteri masuk ke dalam peredaran darah dan berjalan menuju otak, sehingga menjadi penyebab timbulnya meningitis. Infeksi akibat serangan bakteri ini amat beresiko karena dapat menyebabkan kematian hanya dalam jangka waktu 24 hingga 48 jam.

      3. Haemophilus Influenzae (haemophilus)
      Bakteri Haemophilus influenzae type b adalah jenis bakteri yang menyebabkan infeksi pernafasan bagian atas dan telinga bagian dalam serta sinusitis. Infeksi yang ditimbulkan dari bakteri jenis ini bisa diatasi dengan pemberian vaksin (Hib vaccine).

      4. Listeria Monocytogenes (listeria)
      Bakteri penyebab meningitis ini umumnya dapat dijumpai dibanyak tempat, bahkan pada makanan yang telah tercampur dengan bakteri ini. Bakteri listeria ini berasal dari hewan yang dipelihara dan makanan yang memiliki potensi terkontaminasi bakteri dengan jenis listeria adalah keju, hot dog dan daging sandwich.

      5. Staphylococcus Aureus dan Mycobacterium Tuberculosis
      Bakteri penyebab meningitis lainnya adalah bakteri Staphylococcus Aureus dan Mycobacterium Tuberculosis, yang merupakan salah satu penyebab TBC.

      http://bidanku.com/waspada-kenali-meningitis-radang-selaput-otak-penyebab-dan-pencegahannya

      untuk lebih jelasnya bisa dilihat di beberapa web tentang meningitis TB

      Hapus
  5. TB itu ada yang TB laten dan Tb aktif, ketika TB laten orang itu kan belum ada gejala apapun karena bakteri tersebut tidak aktif, TB laten itu akan aktif apabila ada faktor lain seperti sistem kekebalan tubuh lemah karena memiliki penyakit HIV, Diabetes, Ginjal stadium akhir, kanker tertentu, malnutrisi dll, selain sistem kekebalan yang lemah, juga ada faktor lain seperti penyalahgunaan narkoba, dan merokok. mungkin itu tambahan saya yang mengutip dari http://grosiramazonplus.com/obat-herbal-penyakit-tbc-ampuh-dan-aman/
    nah pertanyaan saya sekarang bagaimana proses bakteri Mycobacterium Tuberculosis itu bisa aktif?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Saat Mycobacterium tuberculosis berhasil menginfeksi paru-paru, maka dengan segera akan tumbuh koloni bakteri yang berbentuk globular (bulat). Biasanya melalui serangkaian reaksi imunologis bakteri TBC ini akan berusaha dihambat melalui pembentukan dinding di sekeliling bakteri itu oleh sel-sel paru. Mekanisme pembentukan dinding itu membuat jaringan di sekitarnya menjadi jaringan parut dan bakteri TBC akan menjadi dormant (istirahat). Bentuk-bentuk dormant inilah yang sebenarnya terlihat sebagai tuberkel pada pemeriksaan foto rontgen (Anonim d, 2010)

      Pada sebagian orang dengan sistem imun yang baik, bentuk ini akan tetap dormant sepanjang hidupnya. Sedangkan pada orang-orang dengan sistem kekebalan tubuh yang kurang, bakteri ini akan mengalami perkembangbiakan sehingga tuberkel bertambah banyak. Tuberkel yang banyak ini membentuk sebuah ruang di dalam paru-paru. Ruang inilah yang nantinya menjadi sumber produksi sputum (dahak). Seseorang yang telah memproduksi sputum dapat diperkirakan sedang mengalami pertumbuhan tuberkel berlebih dan positif terinfeksi TBC.

      Hapus
  6. Berdasarkan penjelasan artikel diatas, sangat menarik sekali atas pengetahuannya mengenai Kolaborasi Mycobacterium Tuberculosis Dengan Virus HIV”. Seperti sekarang ini salah satunya di Indonesia sebagian banyak mengalami adanya penyakit HIV,Diabetes, Kanker dan lain-lain. Menurut Anda Bagaimana hal yang sangat tepat untuk mengatasi hal tersebut agar tidak dapat tertular antara satu orang dan lainnya selain dengan proses penanganan untuk pencegahan dini hingga proses monitoring dan evaluasi ?Dan berapa persen kah wilayah penduduk Indonesia yang menyerang adanya penyakit ini?Jelaskan. Terimah kasih

    BalasHapus
    Balasan
    1. Agar orang yang sehat tidak tertular penyakit TBC, ada dua jalan, yaitu tindakan dari orang yang sehat dan tindakan dari penderita TBC itu sendiri. Usahakanlah penderita TBC tidak membuang ludah, batuk dan bersin di sembarang tempat. Ada baiknya dilakukan di tempat yang terkena sinar matahari langsung. Jadi, seperti yang dikatakan di atas, kamar penderita TBC harus mendapatkan sinar matahari langsung. Sinar matahari akan membunuh bakteri-bakteri TBC yang tersebar. Baiknya menghindari kontak bicara pada jarak yang dekat dengan penderita TBC. Atau Anda bisa menggunakan masker, namun hal ini masih tetap rentan. Bila penderita TBC batuk atau bersin, sebaiknya orang yang sehat menutup mulut. Satu hal yang perlu diperhatikan, yaitu arah angin. Jangan sampai angin berhembus mengarah ke orang yang sehat setelah sebelumnya melalui orang yang menderita TBC. Ingat, bakteri TBC bisa terbawa oleh angin. Pada bayi, jangan pernah melewatkan imunisasi BCG, ini penting untuk mencegah dari terserangnya penyakit TBC di kemudian hari.


      Data yang diperoleh Departemen Kesehatan untuk jumlah penderita TBC, sudah barang tentu bukan data yang pasti, hanya perkiraan. Fenomena penyakit ini ibarat gunung Krakatau, kecil di atas permukaan laut, namun sesungguhnya besar di bawah laut. Laporan WHO tahun 2004 menyatakan bahwa terdapat 8,8 juta kasus baru TBC pada tahun 2002, sepertiga penduduk dunia telah terinfeksi bakteri TBC dan menurut regional WHO, jumlah terbesar kasus ini terjadi di Asia Tenggara yaitu 33% dari seluruh kasus di dunia.
      Indonesia berada dalam peringkat ketiga terburuk di dunia untuk jumlah penderita TBC. Setiap tahun muncul 500 ribu kasus baru dan lebih dari 140 ribu lainnya meninggal. Seratus tahun yang lalu, satu dari lima kematian di Amerika Serikat disebabkan oleh TBC.

      Hapus
  7. Terimakasih atas jawabannya saudari Maziya, sangat bermanfaat sekali.

    BalasHapus
    Balasan
    1. sama-sama saudari nurul.... semoga sedikit puas dengan jawaban saya :)

      Hapus
  8. Kaka Zia, singkatnya bagaimana Bakteri MycobacteriumTubercolosis berkolaborasi dengan Virus HIV, satu-satu aja penyakitnya udah seram banget, apalagi kalo berkolaborasi Kaka Zia. Hiks

    BalasHapus
    Balasan
    1. Virus HIV merupakan faktor risiko utama bagi yang terinfeksi Tuberkulosis, infeksi yang disebabkan virus ini mengakibatkan kerusakan luas sistem daya tahan tubuh seluler. Jika virus HIV berkolaborasi, maka pasien akan menjadi sakit parah dan berakibat pada kematian.
      Seseorang dapat hidup dengan HIV didalam tubuhnya selama bertahun-tahun tanpa merasa sakit atau mengalami gangguan kesehatan yang berat karena virus HIV sedang mengalami masa inkubasi. Namun lamanya masa sehat ini akan diperpendek apabila penderita terserang TB.
      Begitu pula sebaliknya, seseorang yang terinfeksi bakteri TB tidak langsung terkena penyakit TB karena bakteri TB dalam tubuh mengalami dormansi atau tidak aktif (TB laten) ditambah dengan kondisi yang fit. Namun apabila seseorang yang mengandung TB laten terkena HIV maka bakteri TB tadi akan aktif dan menyerang penderita. Itulah sebabnya mengapa TB dan HIV saling berkaitan, TB dapat menyerang seseorang yang terjangkit HIV dan TB dapat aktif dalam tubuh seseorang apabila dia terkena HIV.

      Hapus
  9. Pada artikel tersebut diakatakn gejala TBC pada orang dewasa adalah batuk yang terus-menerus dan berdahak selama 2 minggu atau lebih, tidakkah ada gejala lain yang lebih dipastikan terkena TBC?
    Dan adakah batasan umur yang terinfeksi bakteri Mycobacterium Tubercolosis?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

      Hapus
    2. Paling mudah untuk mengetahui seseorang terkena tuberkulosis jika dia berkeringat pada malam hari tanpa penyebab yang jelas. Walaupun tidak bisa langsung ditetapkan tuberkulosis karena harus didiagnosis, tapi itu salah satu pertanda. Jika Anda lemas, batuk tak berhenti, nyeri pada dada, dan keringat pada malam hari, langsung segera periksa. sumber: dr Arifin Nawas Sp(P),Menurutnya, untuk memastikan seseorang terkena TB atau tidak, tim medis melakukan diagnosis dengan mengadakan pemeriksaan dahak secara mikroskopis langsung (BTA) dan gambaran radio logis (foto rontgen).

      Penyakit tuberkulosis dapat menyerang manusia mulai dari anak anak sampai dewasa dengan perbandingan yang hampir sama antara laki" dan perempuan. pada anak-anak, TBC paling umum terjadi pada rentan usis 1-4 tahun

      Hapus
  10. Apakah TBC dan HIV dapat dihilangkan dari si penderita?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Biasanya penderita TBC dapat sembuh total selama kurang lebih enam bulan dengan mengonsumsi obat-obatan primer setiap hari. Biaya yang dibutuhkan memang besar, namun kini pemerintah sudah memfasilitasinya secara gratis. namun untuk penderita HIV, mungkin untuk sembuh total memang sulit. tapi setidaknya HIV masih dapat diobati dan di kontrol agar tidak semakin ganas.

      Hapus
  11. Super sekali..... Terimakasih atas informasinya Zia..
    Saya ingin bertanya, jika ada seorang pria menderita AIDS menikah dengan seorang wanita yang menderita TBC, bagaimanakah keturunan (anak) mereka? Apakah anak mereka akan terkena penyakit dari salah satu orangtuanya atau justru memiliki kedua penyakit tersebut? Mengapa?
    Terimakasih..

    BalasHapus
    Balasan
    1. bisa saja anak itu mengidap kedua penyakit tersebut. karna hiv Dan tb sangat rentan untuk berkolaborasi. penularan pada anaknya terjadi jika proses persalinannya normal karna terdapat luka sebagai pintu masuk penyakit tersebut.

      keturunannya bisa terjangkit kedua penyakit tersebut. tergantung ibu nya... jika ibunya giat mengobati tbc, proses persalinannya secara cesar, dan tidak menyusui anaknya, maka bisa saja anaknya tidak terjangkit penyakit tersebut karna peluang untuk tertular sangat kecil.

      Hapus
  12. setelah saya membaca artikel anda saya ingin menanyakan proses penanganan untuk pencegahan dini hingga proses monitoring diatasi nya seperti apa?

    BalasHapus
    Balasan
    1. pencegahan dini bisa dilakukan dengan pola hidup sehat dan penggunaan masker. dan proses monitoring bisa dilakukan dengan mendatangi pojok DOTS atau puskesmas terdekat untuk ditangani hingga tuntas

      Hapus
  13. Terkait dengan pertanyaan dari Saudara Baskoro, Apakah jika ingin mengobati penyakit yang disebabkan oleh kolaborasi Mycobacterium Tuberculosis dengan Virus HIV harus dilakukan bertahap (mengobati salah satu penyakit terlebih dahulu) atau bisa diobati sekaligus ?

    BalasHapus
    Balasan
    1. melawan duet maut bakteri dan virus dari penyakit TB-HIV harus dilakukan dalam waktu yang bersamaan. obat yang diberikan memang berbeda tapi pengobatannya harus bersamaan. TBC nya mungkin bisa sembuh tapi HIV nya hanya bisa di kontrol .

      Hapus
  14. selain dari batuk, apakah ada cara lain sesorang yang terjangkit tuberkolosis menularkannya pada orang lain ? misalkan nafasnya saja sudah dapat menularkannya. dan bagaimana pencegahan dini kita agar tidak tertular tubercolosis itu ? apakah dengan menggunakan masker saja sudah cukup ? mohon penjelasannya bu zia jombs

    BalasHapus
    Balasan
    1. penyebaran TBC ke orang lain biasanya melalui batuk dan bersin. Satu kali saja seorang TBC batuk, maka ia telah menyebarkan ribuan bakteri TBC ke udara sehingga orang lain yang menghirup udara ini berkemungkinan akan terjangkiti juga. Bukan hanya pernapasan dari mulut dan ciuman yang menyebarkan penyakit ini, namun penggunaan alat makan bahkan pakaian yang sama sejak dulu telah menjadi media penyebaran penyakit ini.

      Agar orang yang sehat tidak tertular penyakit TBC, ada dua jalan, yaitu tindakan dari orang yang sehat dan tindakan dari penderita TBC itu sendiri. Usahakanlah penderita TBC tidak membuang ludah, batuk dan bersin di sembarang tempat. Ada baiknya dilakukan di tempat yang terkena sinar matahari langsung. Jadi, seperti yang dikatakan di atas, kamar penderita TBC harus mendapatkan sinar matahari langsung. Sinar matahari akan membunuh bakteri-bakteri TBC yang tersebar. Baiknya menghindari kontak bicara pada jarak yang dekat dengan penderita TBC. Atau Anda bisa menggunakan masker, namun hal ini masih tetap rentan. Bila penderita TBC batuk atau bersin, sebaiknya orang yang sehat menutup mulut. Satu hal yang perlu diperhatikan, yaitu arah angin. Jangan sampai angin berhembus mengarah ke orang yang sehat setelah sebelumnya melalui orang yang menderita TBC. Ingat, bakteri TBC bisa terbawa oleh angin. Pada bayi, jangan pernah melewatkan imunisasi BCG, ini penting untuk mencegah dari terserangnya penyakit TBC di kemudian hari.

      Dari semua hal-hal diatas, daya tahan tubuh orang yang sehat sangat berperan dalam mencegah penularan TBC. Karena rasanya sulit untuk menghindari terhirupnya bakteri TBC di saat tinggal serumah dengan penderita TBC. Bila seseorang itu memiliki daya tahan tubuh yang kuat, walaupun bakteri TBC masuk, sistem pertahanan tubuhnya akan memusnahkannya. Apa saja yang harus dilakukan untuk memiliki daya tahan tubuh yang kuat ini? Tidak lain adalah rajin berolahraga, konsumsi cukup makanan yang seimbang, terapkan pola hidup sehat seperti tidur yang cukup dan tidak merokok.

      Hapus
  15. Artikel yang sangat bermanfaat, namun disini saya akan menambahkan tips untuk mencegah penularan TBC
    Ingat bahwa di Indonesia, penyakit TBC masih merupakan penyakit epidemiologi, sehingga jumlah penderita TBC masih sangat banyak dan berpotensi untuk terus menularkan bakteri TBC. Agar kita dapat tehindar dari penyakit TBC, maka kita dapat melakukan hal-hal berikut:
    1. Imunisasi BCG; imunisasi BCG biasanya didapat ketika bayi. Jika Anda memiliki bayi, maka berikanlah imunisasi dasar lengkap agar si bayi juga mendapatkan imunisasi BCG.
    2. Bila ada yang dicurigai sebagai penderita TBC maka harus segera mendapatkan pengobatan sampai tuntas agar tidak menjadi penyakit yang lebih berat dan menjadi sumber penularan bakteri TBC.
    3. Bagi penderita tidak meludah sembarangan. Pada dasarnya penularan bakteri TBC berasal dari dahak penderita TBC. Walaupun dahak dari penderita TBC sudah mengering, tetap berpotensi menyebarkan bakteri TBC melalui udara.
    4. Tidak melakukan kontak udara dengan penderita. Bagi Anda yang masih sehat, sebaiknya membatasi interaksi dengan orang yang menderita TBC atau Anda dapat menggunakan alat pelindung diri (masker) ketika Anda harus kontak dengan mereka.
    5. Minum obat pencegah dan hidup secara sehat.
    6. Rumah harus memiliki ventilasi udara yang baik, sehingga sinar matahari pagi dapat masuk ke dalam rumah.
    7. Menutup mulut dengan sapu tangan bila batuk serta tidak meludah/mengeluarkan dahak di sembarangan tempat dan menyediakan tempat ludah yang diberi lisol atau bahan lain yang dianjurkan dokter dan untuk mengurangi aktivitas kerja serta menenangkan pikiran
    8. Tips berikutnya adalah dengan melakukan sinar ultraviolet untuk membasmi bakteri. Sinar ini bertujuan untuk membasmi bakteri penyebab penyakit TBC tersebut.
    9. Tips terakhir untuk mencegah penyakit TBC adalah dengan pemberian obat isoniazid. Obat ini sangat efektif memberikan dampak terhadap pencegahan TBC. Walaupun hasil uji lab menunjukkan hasil tes tuberkulin positif, akan tetapi hasil photo ronsen Anda tidak akan menunjukkan adanya penyakit TBC.ah mengetahui cara mencegah penuaran TBC, segeralah Anda mengambil tindakan yang bijak agar tetap sehat dan terhindar dari TBC.
    (http://macampenyakit.com/cara-terbaik-mencegah-penularan-tbc/#sthash.BxOpodOx.dpuf)

    BalasHapus
  16. HIV / AIDS SEMBUH DENGAN Herbal

    Kebahagiaan adalah semua saya lihat sekarang saya tidak pernah berpikir bahwa saya akan hidup di bumi sebelum tahun habis. Saya sedang mencari melalui internet, saya telah menderita penyakit mematikan (HIV) selama 3 tahun sekarang, saya telah menghabiskan banyak uang pergi dari satu tempat ke yang lain, rumah sakit telah menjadi rumah saya setiap hari tinggal. Cek konstan up telah hobi saya tidak sampai hari setia ini, saya melihat sebuah kesaksian tentang bagaimana DR oziegbe membantu seseorang dalam menyembuhkan penyakit HIV-nya, dengan cepat saya menyalin emailnya yang (droziegbespellhomecure@gmail.com) Dr. oziegbe obat HERBAL adalah obat yang baik untuk HIV, saya menghubungi dia dan dia membimbing saya. Aku memintanya untuk solusi dan ia mulai obat untuk kesehatan saya ... Terima kasih Tuhan sekarang semuanya baik-baik saja, aku sembuh oleh Dr oziegbe jamu, aku sangat berterima kasih kepada Dr. oziegbe, saya pergi untuk check up lagi hari ini apa kejutan besar bagi saya saya terima NEGATIF ​​Dr. oziegbe jika Anda mengalami masalah yang sama silahkan hubungi Dr. oziegbe melalui alamat email-nya, DROZIEGBESPELLHOMECURE@GMAIL.COM

    BalasHapus
  17. Saya ingin berterima kasih Dr Oziegbe untuk Obat Herbal HIV dia berikan kepada saya dan anak saya, saya menderita HIV ketika saya melahirkan putri saya dan itu adalah bagaimana anak saya mendapat penyakit tidak langsung dari saya, tapi kepada Allah menjadi kemuliaan bahwa saya sembuh dengan obat herbal yang Dr Oizegbe berikan kepada saya ketika saya email dia. saya ingin menggunakan media ini untuk memberitahu semua orang bahwa solusi untuk penyakit kita telah datang, jadi saya akan seperti Anda untuk menghubungi penyembuh besar ini pada alamat email-nya, (droziegbespellhomecure@gmail.com) dengan dia semua rasa sakit Anda akan pergi, saya benar-benar senang hari ini bahwa saya dan putri saya sembuh dari HIV, kita sekarang Negatif setelah penggunaan obat Herb nya, dokter spesialis saya mengkonfirmasikannya. sekali lagi saya mengucapkan banyak terima kepada Anda Dr Oziegbe untuk penyembuhan tangan atas hidup saya dan putri saya, saya mengatakan mungkin Tuhan terus memberkati Anda berlimpah dan memberi Anda lebih banyak kekuatan untuk terus membantu mereka yang membutuhkan bantuan Anda dalam hidup mereka. email dia sekarang dia menunggu untuk menerima Anda. droziegbespellhomecure@hotmail.com

    DR OZIEGBE BISA SERTA CURE BERIKUT PENYAKIT:

    1. HIV / AIDS
    2. HERPES
    3. KANKER
    4. ALS
    email: DROZIEGBESPELLHOMECURE@GMAIL.COM

    BalasHapus
  18. Saya memang sangat senang untuk hidup saya; Nama saya Vargas Cynthia Saya tidak pernah berpikir bahwa saya akan hidup di bumi sebelum tahun habis. Saya telah menderita penyakit mematikan (HIV) selama 5 tahun sekarang; Saya telah menghabiskan banyak uang pergi dari satu tempat ke yang lain, dari gereja ke gereja, rumah sakit telah setiap tinggal hari saya. cek konstan up telah hobi saya tidak sampai Bulan lalu, saya sedang mencari melalui internet, saya melihat kesaksian tentang bagaimana DR. Ben membantu seseorang dalam menyembuhkan penyakit HIV-nya, dengan cepat saya menyalin email-nya yang (drbenharbalhome@gmail.com).
    Saya berbicara dengan dia, dia meminta saya untuk melakukan beberapa hal-hal tertentu yang saya lakukan, dia mengatakan kepada saya bahwa ia akan memberikan herbal untuk saya, yang dia lakukan, maka dia meminta saya untuk pergi untuk pemeriksaan medis setelah beberapa hari setelah menggunakan obat herbal, saya bebas dari penyakit mematikan, ia hanya meminta saya untuk posting kesaksian melalui seluruh dunia, dengan setia saya lakukan sekarang, silakan saudara-saudara, dia besar, aku berutang padanya dalam hidup saya. jika Anda memiliki masalah yang sama hanya email dia di (drbenharbalhome@gmail.com) atau hanya WhatsApp dia di: + 2348144631509.He juga dapat menyembuhkan penyakit seperti kanker, Diabeties, Herpes. Dll Anda bisa menghubungi saya di email: vargascynthiamaye1995@gmail.com

    BalasHapus
  19. Selamat siang semua orang nama saya Lisa vedal dari Florida USA, saya memiliki kesempatan besar untuk shell kesaksian ini tentang bagaimana saya mendapatkan obat untuk HIV saya, dua yeas lalu saya HIV positif sehingga saya menderita itu aku sedang melakukan satu hal atau untuk mendapatkan obat ada tahu cara untuk itu jadi aku berada di pencarian perjalanan di internet saya melihat kesaksian dari seorang pemuda, berbicara tentang bagaimana Dr Abele membantunya mendapatkan disembuhkan HIV dengan obat herbal, aku terkejut dan aku tidak percaya aku berkata apa-apa saya mencoba dia saya hubungi dia di alamat email dan dia memberi saya intrusi dan aku mengikutinya dia mengatakan kepada saya apa yang harus dilakukan dan saya melakukannya setelah 5 hari ia mengirim saya obat yang benar DHL dan saya menerima cepat dia mengatakan kepada saya bagaimana menggunakannya dan saya melakukannya setelah dua minggu dia mengatakan kepada saya bahwa saya harus pergi untuk tes saya melakukannya dan aku takut kemudian di tes keluar saya sangat mengherankan bahwa saya HIV negatif saya jadi sangat senang saya tidak percaya itu kita bekerja dan saya kita menjadi HIV negatif, sekarang saya senang dengan suami saya dengan dua anak saya, saya ingin menggunakan kesempatan ini untuk mengatakan ini jika Anda memiliki jenis penyakit yang disebut HIV saya ingin Anda untuk menghubungi dia di adalah email (drabelesolutionhome@gmail.com) dan ia juga dapat membantu Anda mendapatkan obat untuk penyakit HPV atau penyakit dengan obat herbal nya. semua harus Anda lakukan adalah untuk percaya padanya. terima kasih Dr saya mungkin Tuhan memberkati Anda. atau jika Anda ingin menyesuaikan dari saya Anda menghubungi saya di email saya lisavedal@gmail.com.or memanggilnya pada ponsel nomor 2348119020294.

    BalasHapus
  20. Hello all my viewers My name is Karen from USA! I am very happy for sharing this great testimonies,The best thing that has ever happened in my life is how I was help to win the euro million mega jackpot.I am a woman who believe that one day I will wining the mega jackpot.finally my dreams came through when I email Dr busy and tell him I need the lottery numbers.I have spend so much money on ticket just to make sure I win.But I never know that winning of the lottery was not easy until the day I meant the spell caster online which so many people has talked about that he is very great lottery spell caster,so I decide to give it a try.I contacted him and he did a spell and he give me the winning lottery numbers. believe me when the draw were out I was among winners.I won one million usd dollar with the power of Dr busy truly you are the best . the Dr you can win of money through lottery I am so very happy to meet the great Dr busy,I will be forever be grateful to you dr in-case anyone need his help to your winning lottery numbers too you can contact him drbusyspellhome@gmail.com or call him for your own help to win lottery too or any kind of help you want. post by Karen From Florida city (USA)thanks you all for reading my post. dr bust can cure any kind of sickness with herbal medicine like 1 cancer cure 2 diabetes cure 3 wining of lotto 4 herpes cure 5 warts cure 6 HPV cure 7 get your ex back 8 pregnancy herbal medicine.

    BalasHapus
  21. Hidupku indah karena kamu Mein Helfer. Maafkan jesus ke dalam hidupku sebagai cahaya lilin dalam kegelapan. Anda menunjukkan kepada saya arti iman dengan kata-kata Anda. Saya tahu bahkan ketika saya menangis seharian memikirkan bagaimana sembuh, Anda tidak sedang tidur karena Anda sayang untuk saya. Saya menghubungi pusat herbal Dr Itua yang tinggal di Afrika barat. Seorang teman saya di Hamburg dia juga berasal dari Afrika, Dia bercerita tentang ramuan herbal di Afrika tapi saya sangat gugup. Saya sangat takut saat datang ke Afrika karena saya mendengar banyak hal jahat tentang mereka karena kekristenan saya, saya berdoa untuk Tuhan untuk arahan, saya mengambil langkah berani dan menghubungi dia di email lalu pindah ke whatsapp dia bertanya apakah saya bisa datang untuk perawatan atau ingin melahirkan, saya bilang saya ingin menemuinya saya membeli tiket 2ways ke Afrika untuk bertemu dengan Dr Itua, saya pergi ke sana dan saya terdiam. Dari orang-orang yang saya lihat di sana. Orang-orang yang sakit dan sakit. De Itua adalah tuhan yang dikirim ke dunia ini, saya memberi tahu Pendeta saya tentang apa yang ada, Pastor Bill Scheer Kami mengadakan Pertempuran Nyata dengan Semangat Dan Flesh.worship pada malam yang sama, Dia berdoa untuk saya dan meminta saya untuk memimpin, Saya menghabiskan waktu 2 minggu dan 2 hari di Afrika di Rumah Sakit Dr Itua, Setelah perawatan Dia meminta saya untuk menemui perawatnya untuk tes hiv ketika saya melakukannya negatif , Saya quitely meminta teman saya untuk membawa saya ke rumah sakit terdekat lainnya ketika aku sampai di sana itu adalah negatif.Aku adalah luar biasa M dengan hasilnya, Tapi bahagia di dalam diriku. Kami pergi ke Dr Itua, saya berterima kasih padanya tapi saya jelaskan kepadanya bahwa saya tidak memiliki cukup untuk menunjukkan aprecaition saya dia mengerti situasi saya tapi berjanji untuk memberi kesaksian tentang karya bagusnya. Terima kasih Tuhan untuk sahabatku, Emma aku tahu dia mungkin sedang membaca ini sekarang, aku ingin mengucapkan terima kasih. Dan terima kasih banyak kepada Dr. Itua Herbal Center. Dia memberi saya kalender yang saya tempatkan di dinding saya di rumah saya. Dr Itua Bisa Menyembuhkan Penyakit Berikut ... Kanker, Hiv, Herpes, Hepatitis B, Peradangan Hati, Diabetis, Anda dapat menghubungi dia di email atau apa, @ .. drituaherbalcenter @ gmail.com, nomor telepon .. + 2348149277967 .. Dia Dok yang bagus, Bicaralah padanya dengan baik. Saya yakin dia akan mendengarkan Anda juga.

    BalasHapus
  22. just wanna say a big thank you patrice cythia for introducing me to Dr Akioya the great HERBALIST that helped me prepare home remedies that cured my herpes simplex virus (HSV1&2) I was infected with herpes for the past two years and i was not happy all day so i was desperate to get a cure so that i can live normal and get healthy. One day i was less busy so i decided to make latest research on herpes cure and i found a site were everyone was talking about Dr Akioya and has ability to cure Herpes, HIV, HPV, Cancer, ALS, COPD, Anthrax, genital wart, cold sore, Arthritis skin tag and all manners of diseases and virus. So i discussed with cythia and she explained to me that its very easy working with Dr Akioya so i contacted Dr Akioya via email dr.akioya17spellhome@gmail.com and he helped me just as he has helped others now I am now cured from herpes am very happy now. and i can also assure you that he can also help you. so if you need the service of DR Akioya kindly contact him drakioya17spellhome@gmail.com. or whatsapp +2348105257464.He can also cure so many sickness

    BalasHapus